Kamis, 25 November 2010

Universitas Kehidupan

oleh Zaenal Arifin pada 14 September 2010 jam 20:00
Ketika kerjamu tidak dihargai
maka engkau belajar tentang keikhlasan
ketika engkau disakiti
maka engkau belajar tentang memaafkan
ketika engkau berinteraksi dengan temanmu
maka engkau belajar  tentang saling menghargai
ketika engkau didzolimi
maka engkau belajar tentang kesabaran
ketika engkau diberi sesuatu oleh orang lain
maka engkau belajar tentang mensyukuri
ketika engkau sendirian
maka engkau belajar tentang untuk mandiri
ketika engkau di kegelapan malam tanpa cahaya
maka engkau belajar tentang kehidupanmu di alam kubur kelak
ketika engkau dalam sebuah perjalanan
maka engkau belajar tentang kampung halamanmu yang sebenarnya
dan ketika engkau sholat
maka engkau belajar tentang tujuanmu diciptakan ke muka bumi ini
ketahuilah bahwa engkau tengah berada
di Universitas Kehidupan
tempat dimana engkau belajar menjadi manusia  yang seutuhnya.

Makassar, 6/10/1431 H
9:54 AM

0 komentar:

Posting Komentar