Kamis, 25 November 2010

Catatan Akhir Pekan(1)

Setelah kuberistirahat dari apa yang biasa kulakukan untuk menyiapkan sebuah kekuatan untuk menghadapi tantangan sebuah kehidupan, disamping begitu banyak tragedi yang mengiris hati untuk para saudaraku sesama muslim disana, aku mulai tersadar tentang sebuah realita kehidupan. Yaitu begitu banyak kelalaian yang kita lakukan selama ini. lihatlah ketika Allah Azza Wajalla memberikan kita sebuah ujian, adzab, atau teguran atas apa yang selama ini kita lalai terhadapnya kita bukan malah kembali kepadanya namun malah semakin terlena akan kelalaian kita.
wahai saudaraku begitu mangkirnya kita terhadap apa yang selama ini kita lalaikan, membuat Allah Subhanahu wa Ta'ala mendatangkan ujian, adzab dan teguran itu secara berentetan, dimulai dari tsunami di aceh yang menewaskan begitu banyak saudara kita, banjir bandang di wasior papua, hingga ujian, adzab, atau teguran dengan meletusnya gunung merapi di yogyakarta.
wahai saudaraku aku mengerti bahwa kita hidup pada akhir dari zaman ini, banyak diantara kita tahu bahwa kiamat itu tidak akan terjadi kecuali setelah berbagai macam kerusakan di muka bumi ini. namun janganlah kita menjadi bagian dari yang menjadi penyebab adzab dan murka Allah itu diberikan kepada saudara kita. dan janganlah kita yang menjadi penyebab dari kiamat itu disegerakan.
kiamat-kiamat kecil telah bermunculan tinggal menunggu dari kiamat-kiamat besar yang bermunculan.
wallahu A'lam

0 komentar:

Posting Komentar